Listrik Prabayar lebih Menguntungkan daripada Listrik Paska Bayar

09 September 2015

Polemik seputar perbedaan antara listrik prabayar dan paska bayar mencuat ke publik. Banyak pro dan kontra akan kehadiran listrik prabayar yang merugikan konsumen dan praduga adanya mafia. Namun sebenarnya listrik prabayar ini tonggak efisiensi di PLN, masalah isi token listrik prabayar adalah persoalan non teknis saja.

Selama ini penggunaan meteran paska bayar memerlukan pengecekan secara rutin setiap bulannya. Bayangkan kondisinya bila jumlah pelanggan listrik semakin meningkat, maka bisa jadi membutuhkan banyak tenaga kerja hanya untuk melihat meteran setiap bulannya. Ini tentunya tidak efisien dan memboroskan sumber daya PLN maupun pemborosan anggaran Negara, karena PLN milik Negara dan milik rakyat pula.

Dengan system listrik prabayar sudah selangkah lebih maju dalam efisiensi di PLN yang dikenal monopoli dan sangat boros ini. Memang PLN sangat boros dalam menyediakan listrik, karena pembangkitnya banyak yang pakai BBM. Ini sebabnya listrik PLN tidak murah dan kalah dengan banyak Negara lainnya.

Sebenarnya dengan perjalanan waktu PLN jangan disibukan dengan persoalan yang tidak penting. PLN ini terlalu besar urusannya dari menghasilkan listrik, mendistribusikan sampai menyediakan ke konsumen. Sebuah lingkup yang terlalu komplek hingga tidak bisa berbenah, apalagi dengan beban subsidi yang mengganggu kerja PLN secara perusahaan.

Bagaimanapun juga PLN butuh untuk untung, namun semua ini terbebani oleh hal di luar PLN. Sebaiknya memang PLN direformasi, dirombak menjadi beberapa perusahaan yang khusus melayani lingkup tertentu. Tujuannya agar efisiensi bisa optimal, selama ini yang ada pemborosan, karena memang sistemnya amburadul dari hulu ke hilir.

Wajar pula sering terjaid byar pet, karena memang lebih banyak persoalan non teknis dibandingkan fokus dengan masalah listrik. Seperti adanya system prabayar dan paska bayar, memang sebaiknya paska bayar ini sudah dihapuskan. Berapa biaya yang dihemat dari penghapusan tenaga yang mengecek meteran tiap bulannya?

PLN sudah waktunya bereformasi menjadi lebih efisien. Sudah saatnya otomatisasi dilakukan untuk efisiensi kerja dan biaya operasional. Sehingga nantinya bisa disediakan listrik yang murah untuk semua.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013-2015. Analisa Investasi - All Rights Reserved
-->