Moge Honda CB500F yang Murah Meriah

26 August 2015

Moge punya Honda satu ini memang sedang diburu para penggemar moge. Selain harganya yang cukup miring, juga tampilannya lebih membumi. Orang tak akan mengenali kalau ada Honda CB500F saat diparkir dengan jajaran motor lainnya.

Warnanya yang khas hitam dan model yang standar, membuat CB500F ini tak begitu dikenali. Padahal bila sudah dihidupkan akan terlihat tampilan moge yang sebenarnya. Mesinnya yang 471 CC ini memang cukup garang dengan dukungan 5 speed transmisinya.

Memang tampilannya masih kalah sporty dengan yang tipe CB500R maupun yang model crossover CB500X. Namun perawatannya sangat mudah dan murah, moge satu ini tak seperti moge lainnya dalam cara servisnya. Tidak begitu merepotkan, meski dipakai lebih dari 10 ribu kilometer tak akan rewel, paling-paling Cuma ganti oli saja.

Dalam hal harga CB500F ini memang yang termurah, harga di luar sebenarnya Cuma 6 ribuan dollar. Namun saat sampai sini sudah lebih dari 100 jutaan, ada yang pasang harga sampai 125 juta. Memang mengikuti kurs dollar dan bea pajak dan sebagainya yang membuat harganya bisa beda dengan yang sebenarnya.

Namun untuk kategori moge, harga ini sudah harga paling murah dibandingkan dengan beberapa moge lainnya yang sudah tembus satu milyar rupiah. Memang ini masuk moge kecil atau murah, tapi masih bisa buat bergaya, dan yang penting irit dalam biaya perawatan. Mungkin fiturnya yang standar membuat moge CB500F ini tidak memberi kesulitan yang berarti.

Pada beberapa pameran bisa mendapatkan moge satu ini dengan cara kredit. Cukup dengan DP 45 juta sampai 60 juta sudah bisa bawah pulang moge ini. Lumayan dengan uang segitu sudah bisa bergaya dengan moge di jalanan, masalah cicilan bisa diambil yang paling ringan dengan tenor yang paling panjang, yaitu 5 tahun.

Namun bila punya uang lebih, sebaiknya pilih yang lebih sporty CB500R atau yang lebih lux CB500X. Tentunya dengan tambahan harga yang tidak terlalu besar, tapi bisa merasakan kepuasan dalam memiliki moge.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013-2015. Analisa Investasi - All Rights Reserved
-->