Keunikan Produk Meningkatkan Keuntungan

03 June 2015

Di tengah persaingan usaha yang semakin ketat, sulit mendapatkan margin keuntungan yang tinggi. Sudah laku saja sudah cukup bagus, apalagi untung besar. Kecuali bila tidak ada pesaing sama sekali, maka bisa mempermainkan harga dan keuntungan sesukanya.

Namun di jaman yang sudah maju ini sangat sulit menemui produk yang unik. Biasanya dalam hitungan waktu akan ada produk sejenis yang akan menyaingi dan membuat hancur harga yang ada. Maka tidak heran tindakan beberapa produk ternama mem-patent-kan produk dan teknologi mereka.

Ini dilakukan untuk menurunkan tingkat persaingan, sehingga bisa menjaga keunikan sekaligus menjaga harga produk tersebut. Konsekwensinya akan terjadi perang hak patent di pengadilan. Ini harus dilakukan agar pesaing tidak meniru produk mereka, bahkan dengan gaya mirip sekalipun sudah melanggar hak patent.

Memang ongkos untuk menjaga keunikan ini bisa cukup besar, namun hasil yang didapat bisa meraup keuntungan yang besar. Sayangnya untuk hal yang satu ini belum banyak berlaku disini. Pebisnis masih belum menyadari pentingnya keunikan dan menjaga keunikan tersebut.

Terlalu sering suatu produk yang sedang ngetren akan dengan cepat di-copy-paste oleh pesaingnya. Lalu si pemilik asli produk akan merelakan produknya ditiru, dengan alasan akan menambah kepopuleran produknya. Namun dengan berjalannya waktu kondisi akan berubah total, produk asli bisa saja kalah dan dimenangkan oleh produk tiruan.

Ini bisa saja terjadi karena produk tiruan lebih murah, karena tanpa riset atau penelitian. Tanpa terlalu banyak ongkos produksi sehingga bisa memberi harga lebih murah. Disini mau tidak mau produk asli tadi akan menurunkan harga pula, ini yang membuat margin keuntungan semakin menipis.

Memang persepsi keunikan suatu produk ini masih belum banyak diketahui oleh pebisnis kita. Ini karena mereka juga besar dengan meniru dan memproduksi produk yang sama. Padahal ini bukan hal yang bagus untuk memulai bisnis.

Keunikan dalam membuat sebuah produk akan menjadi awal kelangsungan bisnis tersebut. Selanjutnya tinggal melakukan inovasi atau perbaikan yang tanpa henti untuk meningkatkan kualitas produk tersebut. Bila ini sudah dijalankan dijamin bisa mendapatkan margin keuntungan yang maksimal.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013-2015. Analisa Investasi - All Rights Reserved
-->