Belajar dari kehidupan di kota Viena, Austria
Dikenal sebagai kotanya Mozart, tempat industri kreatif yang sudah ternama. Di kota ini anda bisa saja mengenal banyak orang, tapi tidak pernah tahu apa pekerjaan mereka. Bukan karena persoalan privasi, tapi karena mereka tidak pernah membincangkan soal pekerjaan.
Mereka cenderung bicara soal liburan, kegiatan akhir pekan, acara opera hingga musik klasik. Kota ini memang dikenal karena santainya, memiliki standar hidup yang tinggi. Sehingga dari santai alias tak melakukan apa-apa ini bisa meningkatkan produktifitas kerja mereka.
Kondisi kota Viena memang lain bila dibandingkan kota besar lainnya seperti London, New York, Hongkong, bahkan Jakarta yang dikenal tak ada waktu buat ngobrol semuanya serba tergesa-gesa dan macet jadi dimana-mana. Kota Viena memang jadi tempat yang nyaman buat hidup maupun berbisnis.
Lihat saja setiap ada acara hiburan, seperti opera, film, selalu terjual habis tanpa menyisahkan kursi kosong. Agaknya hiburan, menikmati hidup, santai istilahnya bisa meningkatkan kualitas hidup sekaligus tingkat produktifitas mereka. Boleh dibilang industri kreatif tumbuh subur di kota ini.
Mungkin bagi kita seorang entrepreneur atau wirausaha, atau apapun pekerjaannya, kita tidak harus ke Viena untuk mendapatkan ide santai ini. Biasanya disini liburan adalah hal yang paling menarik sehabis kerja penuh satu minggu. Namun jangan pernah bicarakan pekerjaan saat liburan atau santai, karena ini hanya akan membuat hidup anda ruwet dan semakin semrawut.
Usahakan untuk menikmati hidup di setiap liburan. Cara ini pasti akan meningkatkan produktifitas kerja anda. Bila di Viena yang namanya café akan selalu penuh pengunjung untuk bersantai, maka disini jangan dijadikan tempat untuk gossip atau mengeluhkan soal pekerjaan, karena itu hanya membuntu kreatifitas kita.
Isi setiap saat istirahat atau santai anda dengan hal yang bisa mengisi stamina dan produktifitas anda. Jangan penuhi pikiran dengan hal yang sudah terjadi atau persoalan yang bukan urusan anda. Memang masalah akan selalu ada, tapi bukan untuk dikeluhkan melainkan diselesaikan secara cerdas dan kreatif.