Sebuah startup bentukan mahasiswa Brasil ini berhasil memenangkan penghargaan dari lembaga pendidikan bergengsi di Amerika. Ide startup ini cukup brilian dengan menampung barter jasa secara online. Penggunanya tidak dikenakan biaya dan memiliki ratusan ribu member.
Jadi jual beli jasa ini tanpa melibatkan uang, artinya jasa ini akan dihargai berdasarkan nilai waktu yang diberikan. Misal seorang memiliki jasa memeriksa kesehatan gigi, maka dia akan mendapatkan bayaran berupa jasa yang diinginkan, bisa jasa les piano atau jenis jasa yang diinginkan. Ada beragam profesi yang bisa ditawarkan di startup baru ini.
Sebenarnya ide barter dalam bisnis ini sudah bukan barang baru, sejak jaman dahulu orang menggunakan barter atau tukar barang sebelum uang dipakai sebagai pengantar transaksi. Nampaknya model barter ini sangat cocok pada kondisi keuangan yang rendah, atau pengangguran yang tinggi.
Dimana jasa tidak dinilai dengan uang tapi dengan jasa itu sendiri. Ini akan menggerakan ekonomi tanpa kehadiran uang sebagai tuhannya. Memang selama ini boleh dibilang uang membangun peradaban ekonomi. Meskipun sistemnya tidak membuat kemakmuran secara keseluruhan, karena hanya beberapa gelintir saja yang menikmati gelimangnya uang.
Model sharing ekonomi dalam barter jasa ini sebenarnya bisa menjadi jalan dari ketiadaan uang. Negara yang tak punya uang cenderung tertolong dengan system barter. Ini mengingatkan akan sebuah pesawat terbang yang dibeli dengan beras.
Bisa jadi bila bisnis ini berkembang akan bisa menekan efek buruk pengangguran. Orang bisa memenuhi kebutuhan hidupnya dengan menjual jasa atau kemampuan yang dimiliki tanpa perlu mebutuhkan uang, karena dia akan mendapatkan imbalan jasa untuk membantu hidupnya. Startup ini terbilang sukses dan mendapatkan banyak member, namun kurang berhasil dalam mengaet investor.
Mungkin karena tidak ada uang dalam bisnis ini bisa dipandang musuh oleh investor. Boleh dibilang pemilik startup ini tidak seberuntung startup sejenis yang berhasil mengaet investor di Amerika. Meskipun dengan format berbeda tapi memiliki cara yang sama dalam sharing ekonomi.
Nampaknya ide startup ini bisa diaplikasikan disini, karena sangat sesuai dengan kondisi ekonomi yang minim uang, dan banyak pengangguran. Ekonomi akan tetap bergerak dan kesejahteraan masyarakat akan tetap meningkat dan terpenuhi.