Sebenarnya terlalu beresiko untuk memakai kartu kredit sebagai modal bisnis. Ini mengingat bunganya yang tinggi saat sudah jatuh tempo. Namun bila return-nya bisa lebih tinggi dari bunga kartu kredit, tentunya bisa dipakai sebagai modal usaha.
Bila bisnis yang sedang dijalankan bisa memiliki perputaran uang yang cepat, maka anda bisa membuat bunga kartu kredit menjadi nol persen. Caranya dengan melihat tanggal cetak tagihan kartu kredit dan tanggal jatuh tempo pembayaran. Lalu lakukan transaksi sehabis tanggal cetak tagihan, maka anda akan punya 1,5 bulan periode bebas bunga.
Misal bila cetak tagihan tertera pada tanggal 1 Agustus, sedang jatuh tempo pembayaran tanggal 20 agustus. Maka anda bisa transaksi tanggal 2 agustus, sehingga akan ada masa 1,5 bulan dengan bunga nol persen, yaitu saat jatuh tempo pada tanggal 20 september . Kondisi ini bisa diulang dengan siklus yang sama, di setiap jatuh temponya.
Cara ini memang cukup efektif dipakai untuk bisnis dengan perputaran uang yang cepat. Seperti jual pulsa, jual hape, bisnis makanan, yang semuanya bisa balik modalnya dalam satu hari. Cara ini banyak dipakai orang yang cupet modal, lumayan punya siklus 1,5 bulan modal dengan bunga nol persen yang artinya sama saja dengan memakai uang sendiri.
Memang harus ketat saat memakai dana dengan periode singkat 1,5 bulan ini. Jadi pakai dana dari transaksi ini untuk modal bergerak, artinya dengan cepat bisa cair menjadi uang. Pastikan pula bahwa memiliki beragam bisnis yang bisa menjadi pilihan untuk memutar uang dengan cepat.
Teknik ini juga banyak dipakai calo tiket, yang bisa jual tiket dengan cepat. Modalnya bisa didapat dengan mudah dari transaksi kartu kredit. Lalu dipakai jual tiket yang bisa cepat cair uang dan keuntungannya bisa terkumpul dengan cepat.
Tentunya anda harus survey dulu jenis-jenis usaha yang perputaran uangnya cepat, sehingga tidak diburu oleh bunga kartu kredit yang mencekik. Hati-hati pula jangan sampai kebobolan dalam mengelola uang transaksi dari kartu kredit ini. Ingat bunga kartu kredit adalah bunga berbunga.