Kredit Mobil Murah LCGC

23 October 2013

Harga mobil murah LCGC yang sangat terjangkau membuat banyak peminat yang membeli mobil dengan cara kredit. Cicilannya hampir menyamai mobil bekas sehingga cenderung lebih memilih membeli mobil murah LCGC yang berada di kisaran 100 jutaan. Memang cukup ringan cicilannya, apalagi ada lembaga keuangan yang berani memberi tenggang kredit di atas 5 tahun.

Biasanya kredit mobil atau kendaraan bermotor memiliki masa kredit berkisar 1-5 tahun, namun karena ini program pemerintah untuk penyediaan mobil murah yang ramah lingkungan, maka ada fasilitas atau kelonggaran dalam mendapatkan kredit. Meskipun tetap saja harus mematuhi aturan yang berlaku. Memang setiap kredit akan melalui proses verifikasi persyaratan dan survey atas kemampuan dalam membayar cicilan.

Aturan DP kredit memang mengalami kenaikan menjadi 30 persen, namun biasanya cukup fleksibel di tingkat leasing atau dealer kendaraan bermotor. Adanya insentif dalam penyediaan mobil murah yang ramah lingkungan ini, memang membuat banyak kemudahan dalam memiliki mobil ini. Ada beberapa dealer yang menggunakan kemudahan di DP, sehingga seakan tanpa DP.

Namun sebenarnya semakin besar DP, akan semakin ringan cicilan kreditnya. Meskipun bisa saja masa kreditnya diperpanjang, akan semakin membuat cicilan semakin ringan. Tentunya ada kelebihan bila kredit semakin pendek maupun panjang, ini tentunya bisa disesuaikan dengan kemampuan pembeli mobil.

Daftar Kredit Mobil Murah LCGC

cash tahun 1 thn 3 thn 4 thn 5 thn
Uang muka % sisa 11 x 35 x 47 x 59 x
cash 99.900 cicilan 6,847 2,733 2,269 2,015
UM 25% TDP 33,322 29,208 28,744 28,490
cash 110.250 cicilan 7,557 3,017 2,504 2,223
UM 25% TDP 36,619 32,079 31,566 31,286
cash 106.650 cicilan 7,310 2,918 2,422 2,151
UM 25% TDP 35,472 31,081 30,584 30,313
cash 116.250 cicilan 7,968 3,181 2,640 2,344
UM 25% TDP 38,530 33,743 33,202 32,907
cash 111.150 cicilan 7,618 3,041 2,524 2,242
UM 25% TDP 36,906 32,329 31,812 31,529
cash 120 750 cicilan 8,276 3,304 2,742 2,435
UM 25% TDP 39,964 34,991 34,430 34,123

Bila mengacu kepada simulasi tabel kredit di atas sebenarnya sangat ringan cicilannya untuk kategori mobil baru. Meskipun disini ringannya cicilan sangat dipengaruhi oleh besarnya DP dan panjangnya masa kredit. Namun biasanya ada konsekwensi bila kredit semakin panjang, biasanya secara kumulatif harga mobil akan semakin naik. Hal ini memang resiko dalam mengambil kredit kendaraan bermotor.

Namun semakin pendek juga semakin besar cicilannya, meskipun akan semakin murah harga mobil secara kasar. Model cicilan yang beragam ini memang hal wajar dan memberi keleluasaan bagi yang membeli mobil murah secara kredit. Namun yang jelas pastikan bahwa memiliki aliran kas di atas 40 persen setelah dikurangi beban kredit. Ini untuk memudahkan dalam memenuhi persyaratan kredit dan mendapatkan kredi dari leasing atau lembaga keuangan lainnya.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013-2015. Analisa Investasi - All Rights Reserved
-->